Representasi Kesetaraan Gender pada Iklan (Tinjauan Semiotika Citra Laki-Laki dalam Keluarga pada Iklan Televisi)

Heppy Atma Pratiwi(1*), Endang Wiyanti(2)

(1) Universitas Indrprasta PGRI
(2) Universitas Indraprasta PGRI
(*) Corresponding Author

Abstract


Keluarga Indonesia pada umumnya, orangtua atau lingkungan, baik secara langsung maupun tidak langsung telah menyosialisasikan peran anak laki-laki dan perempuannya secara berbeda. Anak laki-laki diminta membantu orang tua dalam hal-hal tertentu saja, bahkan seringkali diberi kebebasan untuk bermain dan tidak dibebani tanggung jawab tertentu. Anak perempuan sebaliknya, diberi tanggung jawab untuk membantu pekerjaan yang menyangkut urusan rumah. Sebagai hasil bentukan sosial, peran gender dapat berubah-ubah dalam waktu, kondisi, dan tempat yang berbeda sehingga peran laki-laki dan perempuan mungkin dapat dipertukarkan.  Mengerjakan pekerjaan rumah tangga adalah peran yang bisa dilakukan oleh laki-laki maupun  perempuan,  sehingga  dapat  bertukar  tempat tanpa  menyalahi kodrat. Pada penelitian ini, penulis menganalisis citra laki-laki dalam keluarga dalam konteks kesetaraan gender pada beberapa iklan di televisi yang pernah ditayangkan. Televisi menjadi salah satu media yang dapat memengaruhi kehidupan manusia melalui simbol pada iklannya. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif yang sifatnya deskriptif dan menggunakan teknik analisis semiotika model Charles Sanders Pierce. Iklan yang diteliti yaitu iklan Mama Lemon (Choky Sitohang), Supermie Ayam Bawang Jamur Yummy, Rapika Pelicin Pakaian, Sharp Sayang Listrik Super Aquamagic, Hilo (Ayah dan Anak), Belvita Breakfast, Pepsodent (Ayah Adi dan Dika), Susu SGM 3 (Pohon Strawberry), Ultra Milk Ultra Passion (Diajak ke Peternakan), Oreo (Hadirkan Keceriaan Masa Kecil), Soklin Lantai (Keluarga Bahagia Keluarga Soklin Lantai), Blue Band (Ibu Tahu yang Terbaik), SOS Pembersih Lantai (Bapak dan Anak), La Fonte Pasta (Ayah Memasak). Hasilnya kegiatan rumah tangga yang dilakukan oleh laki-laki dalam iklan-iklan tersebut yaitu bermain bersama anak sebanyak 26,6%, melakukan kegiatan bersama anak dan keluarga sebanyak 35,5%, melakukan pekerjaan rumah tangga (mengepel lantai, mencuci baju, mengoperasikan mesin cuci, mengangkat baju kering yang dijemur, menyetrika, mencuci piring, memasak, menyiapkan sarapan) sebanyak 33,3%, dan memijat isteri sebanyak 2,22%.


Keywords


kesetaraan gender; iklan; citra laki-laki

Full Text:

PDF (Indonesian)

References


Abdullah, I. (ed.). (2003). Sangkaan Peran Gender. Yogyakarta: Pustaka Pelajar

Assael, H. (2002). Consumer Behavior and Marketing Action. Fourth Edition. Boston: PWS-Kent Publishing Company.

Bhasin, K. (2001). Memahami Gender. Jakarta: Teplok Press

Fahmi, A. A. (1997). Bersama Televisi Merenda Wajah Bangsa. Jakarta: YPKMD

Jefkins, F. (1997). Periklanan. Jakarta: Erlangga.

Kasali, R. (2005). Manajemen Public Relations: Konsep dan Aplikasinya di Indonesia. Jakarta: Penerbit Grafiti.

Kurniawan. (2009). Tesis: Gender dan Patriarki dalam Antologi sihir perempuan karya Intan Paramadhita. Depok: UI Press.

Kurniawan. (2001). Semiologi Roland Barthes. Magelang: Yayasan Indonesiatera.

Noviani, R. (2002). Jalan Tengah Memahami Iklan. Yogyakarta: Pustaka Pelajar.

Rahmawati, A. (2004). “Persepsi Remaja tentang Konsep Maskulin dan Feminim Dilihat dari Beberapa Latar Belakangnya.” Skripsi pada jurusan PPB UPI Bandung: tidak diterbitkan

Santrock. J. W. (2003). Adolescence: Perkembangan Remaja.(edisi keenam). Jakarta: Erlangga.

Sari, R. P. (2007). Women For Peace-Perempuan untuk Perdamaian Indonesia. Jakarta: Filsafat UI Press.

Sobur, A. (2001). Analisis Teks Media: Suatu Pengantar untuk Analisis Wacana, Analisis Semiotik, dan Analisis Framing. Bandung : PT Remaja Rosda Karya.

Sobur, A. (2012). Analisis Teks Media. Bandung: PT Remaja Rosda Karya.

Yulianita, N. (2005). Dasar-Dasar Public Relations. Bandung: Fakultas Ilmu Komunikasi Universitas Islam Bandung.




DOI: http://dx.doi.org/10.30998/jurnaldesain.v4i03.1634

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2017 Heppy Atma Pratiwi, Endang Wiyanti

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License.


Editorial Office:
Institute for Research and Community services (LPPM)
Universitas Indraprasta PGRI

Address: Campus A Building 3, 2nd Floor | Jl. Nangka No. 58 C (TB. Simatupang), Kel. Tanjung Barat, Kec. Jagakarsa, Jakarta Selatan 12530, Jakarta, Indonesia.
Phone: (021) 7818718 – 78835283 ext. 123 
Work Hour: 09.00 AM – 08.00 PM | Close in sunday and public holidays in Indonesia

Creative Commons License
Jurnal Desain is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License.

View Jurnal Desain Statistics