INTERNALISASI EDUPRENEURSHIP KEPADA MAHASISWA (HASIL ANALISIS PEMBELAJARAN)

Choiru Umatin(1*), Eni Susilowati(2), Andi Basuki(3)

(1) 
(2) UNU Blitar
(3) Universitas Negeri Malang
(*) Corresponding Author

Abstract


Strategi pembelajaran yang tepat untuk diterapkan dalam mengajar matakuliah edupreneurship adalah dengan memadukan materi dikelas dan praktek lapangan. Hal ini untuk mempersiapkan mahasiswa dalam menghadapi tantangan dalam dunia wirausaha. Tujuan penelitian ini untuk menjelaskan implementasi Matakuliah Edupreneurship di lingkungan program studi PGMI IAIN Kediri serta bagaimana analisis strategi pembelajaran kooperatif yang efektif untuk diterapkan. Metode penelitian ini yaitu kualitatif dan jenis penelitian ini studi kasus yang fokus pada strategi pembelajaran Matakuliah Edupreneurship. Sampel dalam penelitian ini adalah mengambil partisipan dengan menggunakan teknik purposive sampling dan subyeknya adalah 40 mahasiswa PGMI Strata 1 Fakultas Tarbiyah IAIN Kediri. Data dikumpulkan melalui kuesioner, observasi kelas dan wawancara mendalam kepada dosen dan mahasiswa. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Prodi PGMI IAIN Kediri telah memasukkan matakuliah kewirausahaan didalam kurikulumnya yang diwujudkan dalam Matakuliah Edupreneurship. Strategi pembelajarannya menyesuaikan dengan yang tercantum dalam RPS yang kemudian diterapkan baik dalam bentuk materi maupun praktek. Dalam bentuk materi seperti presentasi dan diskusi dikelas tentang business plan sesuai ide usaha kreatif inovatif secara mandiri sehingga berdampak signifikan dalam meningkatkan minat dan keterampilan berwirausaha pada mahasiswa, Observasi laboratorium kewirausahaan FEBI, dan tulisan artikel jurnal yang bereputasi yang terbukti berperan penting dalam mengembangkan jiwa edupreneurship mahasiswa. Aktivitas-aktivitas tersebut menggunakan strategi pembelajaran Experiential Leaning, Inquiri, dan Problem Based Learning serta Project Based Learning. Temuan penelitian ini memberikan implikasi praktis bagi lembaga pendidikan tinggi dalam merancang kurikulum dan metode pembelajaran yang lebih kreatif, inovatif dan efektif yang orientasinya menghasilkan lulusan yang siap dan cakap berwirausaha di era industry saat ini.


Keywords


Strategi Pembelajaran; Edupreneurship; PGMI

Full Text:

PDF (Indonesian)

References


Assingkily, M. S., & Rohman, N. (2019). Edupreneurship dalam Pendidikan Dasar Islam. JIP: Jurnal Ilmiah PGMI, 5(2), 111–130.

Banawi, A. (2019). Implementasi Pendekatan Saintifik Pada Sintaks Discovery/Inquiry Learning, Based Learning, Project Based Learning. Biosel: Biology Science and Education, 8(1), 90. https://doi.org/10.33477/bs.v8i1.850

Bohon, L. L., McKelvey, S., Rhodes, J. A., & Robnolt, V. J. (2017). Training for content teachers of English Language Learners: using experiential learning to improve instruction. Teacher Development, 21(5), 609–634. https://doi.org/10.1080/13664530.2016.1277256

Elsbach, K. D., & Stigliani, I. (2018). Design Thinking and Organizational Culture: A Review and Framework for Future Research. Journal of Management, 44(6), 2274–2306. https://doi.org/10.1177/0149206317744252

Faruq, A., & Alnashr, M. S. (2018). Implementasi Strategi Pembelajaran Edupreneurship Berbasis Multiple Intelligences. Islamic Review : Jurnal Riset dan Kajian Keislaman, 6(2), 195–210.

Fauziyah, D. (2015). Penerapan Strategi Pembelajaran Inquiry Pada Mata Pelajaran Ekonomi Pokok Bahasan Pasar. 49–59.

Idrus, S. (2017). Strategi Pembelajaran Kewirausahan : Aplikasi Pembelajaran Mata Kuliah Kewirausahaan di Perguruan Tinggi Malang. In Angewandte Chemie International Edition (Vol. 6, Issue 11).

Indrawan, I., Wijoyo, H., & Usada, B. (2020). Pendidikan Kewirausahan dan Etika Bisnis.

Istiningsih & Rohman, Nur. Edupreneurship Berbasis Teknologi Digital di tinjau dari Evaluasi Program CIPP. Edukasi Islami: Jurnal Pendidikan Islam, VOL: 11/NO: 01 Februari 2022 P-ISSN: 2614-4018 DOI: 10.30868/ei.v11i01.3062

Koerniantono, M. (2018). Strategi Pembelajaran. SAPA: Jurnal Kateketik dan Pastoral, 3(1), 126–142. https://doi.org/10.33477/bs.v2i2.376

Lestari, E A & Gita Cahyani, L. (2019). Strategi Pembelajaran Kreatif Berbasis Edupreneur Dalam Pengembangan Pembelajaran Ipa. Seminar Nasional Pendidikan Dasar. http://eproceedings.umpwr.ac.id/index.php/semnaspgsd/article/view/1016/0

Margahana, H. (2020). Urgensi Pendidikan Entrepreneurship Dalam Membentuk Karakter Entrepreneur Mahasiswa. Jurnal Ilmiah Ekonomi Dan Bisnis, 17(2), 176–183. http://journal.unilak.ac.id/index.php/JIEB/article/view/4096

Marpaung, R. (2021). Penerapan Model Pembelajaran Problem Based Learning Untuk Meningkatkan Hasil Belajar Matematika Siswa. Jurnal Informatika Dan Teknologi Pendidikan, 1(1), 16–22.

Maryanto, A., & Dadan, R. (2015). Model Pembentukan Mind-set, Attitude, Skills, dan Knowledge (MASK) Dalam Penyiapan Sarjana IPA yang Berjiwa Entreupreneur. Entrepreneurship Dan Profesionalitas Guru Di Era MEA, 47–55.

Nurjanah, S. (2019). Kurikulum Berbasis Entrepreneurship Perguruan Tinggi KEagamaan Islam Swasta (Studi Kasus Program Studi Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah di STIT Makhdum Ibrahim Tuban). Jurnal Al-Yasini, 04(01), 16–27.

Pelipa, E. D., & Marganingsih, A. (2019). Pengaruh Edupreneurship Dan Praktek Kerja Terhadap Kemampuan Life Skill Mahasiswa. JURKAMI : Jurnal Pendidikan Ekonomi, 4(1), 20–25. https://doi.org/10.31932/jpe.v4i1.422

Putri, R. D., Megasari, R., Rahmawati, D., & Munir, S. (2018). Pendidikan Kewirausahaan Berbasis Pembelajaran Kolaboratif untuk Internalisasi Karakter Wirausaha di Pendidikan Tinggi. Jurnal Pendidikan Ekonomi, 11(2), 151–159.

Seprillina, L., Qurrata, V. A., Narmaditya, B. S., & Sarkaji, S. R. B. (2021). Dari Teori ke Praktik: Kesadaran Mahasiswa Berwirausaha dan Peningkatan Skala Bisnis Usaha. Jurnal Karinov, 4(2), 76–81.

Sund, Robert B & Trowbridge, Leslie W. (1973). Teaching Science By Inquiry the. Secondary School. London: Charles E Merrill Publishing Company.

Sugiyono, D. (2013). Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif, dan Tindakan. Bandung: Alfabeta.

Yusuf, M. (2014). Metode Penelitia Kuantitatif, Kualitatif & Penelitian Gabungan. Jakarta: Kencana.




DOI: http://dx.doi.org/10.30998/rdje.v10i1.22942

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Google Maps

Publisher :

Universitas Indraprasta PGRI

Pusat Kajian Ilmu Ekonomi (PUSKANOMI)
Adress : Kampus B | Jl. Raya Tengah No.80, RT.6/RW.1, Gedong, Kec. Ps. Rebo, Kota Jakarta Timur, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 13760
Work Hours : 09.00 AM – 09.00 PM



RDJE Stats

Visitors RDJE (Research and Development Journal of Education) Since March 15'Th 2020
Flag Counter


Lisensi Creative Commons
RDJE (Research and Development Journal of Education) - is licensed under a Creative Commons - Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International (CC BY-NC-SA 4.0).