PENGEMBANGAN SLIDING PUZZLE PEMBELAJARAN BAHASA INDONESIA UNTUK MENINGKATKAN KETERAMPILAN MEMBACA SISWA KELAS III DI MADRASAH IBTIDAIYAH PANGKALAN DODEK

Miftahul Husna(1*), Safran Safran(2)

(1) Universitas Islam Negeri Sumatera Utara
(2) Universitas Islam Negeri Sumatera Utara
(*) Corresponding Author

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan media pembelajaran sliding puzzle dalam pembelajaran Bahasa Indonesia untuk meningkatkan keterampilan membaca siswa kelas III di Madrasah Ibtidaiyah Pangkalan Dodek. Media ini diharapkan dapat memberikan alternatif pembelajaran yang lebih interaktif dan menarik bagi siswa, serta mengatasi tantangan dalam pembelajaran membaca yang dihadapi oleh siswa. Lokasi penelitian dilakukan di Madrasah Ibtidaiyah Pangkalan Dodek, dengan objek penelitian adalah siswa kelas III yang mengalami kesulitan dalam membaca dan pelafalan. Metodologi yang digunakan dalam penelitian ini adalah model penelitian dan pengembangan (RnD) dengan pendekatan desain ADDIE (Analisis, Desain, Pengembangan, Implementasi, Evaluasi). Peneliti melakukan validasi media oleh ahli materi dan media, diikuti dengan uji coba kepada siswa untuk mengukur kepraktisan dan efektivitas media yang dikembangkan. Data dikumpulkan melalui angket, observasi, dan tes untuk mengukur keterampilan membaca siswa sebelum dan setelah menggunakan media sliding puzzle. Hasil penelitian menunjukkan bahwa media pembelajaran sliding puzzle yang dikembangkan mendapatkan validitas yang sangat tinggi dengan skor rata-rata 92%, yang dikategorikan sebagai "Sangat Valid". Hasil uji coba kepraktisan menunjukkan skor rata-rata 88%, yang dikategorikan sebagai "Efisien," menunjukkan bahwa media ini mudah digunakan dan efektif dalam meningkatkan keterampilan membaca siswa. Penelitian ini juga menunjukkan potensi sliding puzzle dalam meningkatkan keterampilan membaca siswa, meskipun hasil perhitungan N-gain yang lebih mendalam diperlukan untuk menilai peningkatan keterampilan membaca secara kuantitatif


Keywords


Sliding puzzle; Keterampilan Membaca; Bahasa Indonesia

Full Text:

PDF (Indonesian)

References


Ali, M. (2020). Pembelajaran Bahasa Indonesia Dan Sastra (Basastra) Di Sekolah Dasar. PERNIK : Jurnal Pendidikan Anak Usia Dini, 3(1), 35–44.

Alzanah, L., & Dewi, H. I. (2022). Pengembangan Puzzle Kreatif Untuk Media Pembelajaran Anak Sekolah Dasar. Jurnal Ikraith-Humaniora, 6(2), 126–135.

Anas, N. (2021). Komunikasi antara Kognitif dan Kemampuan Berbahasa. EUNOIA (Jurnal Pendidikan Bahasa Indonesia), 1(1), 1–8. http://jurnaltarbiyah.uinsu.ac.id/index.php/eunoia/article/view/997/775

Andriani, H., & Siregar, T. J. (2023). Pengaruh Permainan Balok Susun Terhadap Kemampuan Berpikir Kreatif Siswa Kelas VII. SJME (Supremum Journal of Mathematics Education), 7(2), 243–251. https://doi.org/10.35706/sjme.v7i2.9341

Anika, L. D. R., & Riastini, P. N. (2022). MOKOBER: Kreativitas Siswa Kelas III Sekolah Dasar. MIMBAR PGSD Undiksha, 10(3), 567–575.

Ariana, R. (2022). Pengembangan Media Puzzle Dalam Meningkatkan Kemampuan Operasi Hitungan Bilangan Bulat Siswa Sekolah Dasar (SD) Kelas VI. Universitas Nahdlatul Ulama Al-Ghazali Cilacap.

Astuti, Wahyu, D., & Hemafitri, R. (2023). Pengaruh Pemanfaatan Media Infokus Terhadap Hasil Belajar Siswa Pada Mata Pelajaran Pendidikan Kewarganegaraan di Sekolah Madrasah Aliyah Negeri di Kabupaten Sakau. Jurnal Pendidikan Karakter Dan Kewarganegaraan, 3(1).

Aswinarko. (2012). Peranan Membaca Pemahaman Sebagai Sarana. Deiksis, 4(1), 64.

Ghazali, M., Nurhayati, Suripto, Sukenti, K., & Julisaniah, N. I. (2021). Pengembangan Media Pembelajaran Berbasis Whiteboard Animation Dalam Pembelajaran Biologi Kelas XI Pada Materi Sistem Pencernaan Makanan. Bioscientist : Jurnal Ilmiah Biologi, 9(1), 63–71.

Hermin, & Tukan, K. I. (2025). Analisis Kepuasan Membaca Permulaan Pada Peserta Didik Kelas Rendah Sd Ypk Haha Kabupaten Sorong Selatan. Jurnal Pengabdian Masyarakat Dan Riset Pendidikan, 3(4), 2625–2631.

Klau, Y. E., Garak, S. S., & Samo, D. D. (2022). Kajian Kemampuan Berpikir Kreatif dalam Pembelajaran Matematika di Sekolah Menengah Pertama pada Materi Geometri. Fraktal: Jurnal Matematika Dan Pendidikan Matematika, 3(1), 1–11.

Kusuma, M. W., Nuramalia, T., Ain, T. Q., & Heryadi, Y. (2025). Persepsi Siswa terhadap Penggunaan Media Video Animasi dalam Pembelajaran Energi dan Perubahannya di Sekolah Dasar. Ibtida’i : Jurnal Kependidikan Dasar, 12(1), 37–64.

Mardianto, M., Anas, N., Baniah, S., & Sadat, M. A. (2021). Strategi dan Media Pembelajaran Pendidikan Agama Islam di Era Pandemi Covid-19. Fitrah: Journal of Islamic Education, 2(1), 13–24. https://doi.org/10.53802/fitrah.v2i1.56

Mea, F., Tinggi, S., Kristen, A., Bangsa, A., Guru, K., Guru, I., & Dinamis, K. (2024). Kreativitas Dan Inovasi Guru Dalam Menciptakan Kelas yang Dinamis. Inculco Journal of Christian Education, 4(3), 252–275.

Nasution, J. S., Fatonah, S., Sapri, S., & Sakdah, M. S. (2023). Analisis Integrasi Nilai- Nilai Islam Dalam Pembelajaran Di SD Islam Terpadu Al-Fityan Medan Sumatera Utara. Al-Madrasah: Jurnal Pendidikan Madrasah Ibtidaiyah, 7(2), 654.

Ningrum, P. P., & Dahlan, Z. (2023). Pengembangan Medıa Swıvel Wheel Untuk Menıngkatkan Hasıl Belajar Sıswa Pad a Mata Pelajaran IPS Dı Kelas VI Sekolah Dasar. Jurnal Elementaria Edukasia, 6(2), 250–261.

Rahmadani, A., & Wandini, R. R. (2023). Pemahaman Konsep Matematika Pada Materi Bangun Datar di SDN UPT 060909 Medan Denai. Jurnal Pendidikan Tambusai, 7, 29924–29929.

Rambe, A. H., Aufa, A., Gustiani, G., Mawaddah, M., & ... (2022). Sharing Media Pembelajaran Kreatif antara Mahasiswa dan Guru untuk Meningkatkan Kualitas Pendidikan. Jurnal Pendidikan Tambusai, 6, 1607–1611.

Ritonga, F. H., & Aufa, A. (2023). Pengaruh Media Kartu Kata Bergambar Dalam Meningkatkan Kemampuan Membaca Permulaan di Sekolah Dasar. Jurnal EDUCATIO (Jurnal Pendidikan Indonesia, 9(1), 382 387.

Sugiyono. (2023). Metode penelitian kuantitatif, kualitatif, dan R & D. Alphabeta.

Susanti, R. (2021). Efektifitas Gamifikasi Sliding puzzle Pada Pembelajaran E-Learning Terhadap Motivasi Dan Hasil Belajar Ipa. SPEKTRA: Jurnal Kajian Pendidikan

Yusnaldi, E. (2018). Pengaruh Penggunaan Media Pembelajaran Dan Minat Membaca Terhadap Kemampuan Menyimak Di Pgmi Uin Sumatera Utara. Nizhamiyah, VIII(2).




DOI: http://dx.doi.org/10.30998/rdje.v11i2.21736

Refbacks

  • There are currently no refbacks.