PENGARUH SOCIAL SUPPORT TERHADAP SELF ESTEEM PESERTA DIDIK KELAS XI DI SMA NEGERI 3 CIBINONG

Meli Nuryanti(1*), Nuraini Nuraini(2)

(1) Universitas Muhammadiyah Prof. Dr. Hamka
(2) Universitas Muhammadiyah Prof. DR. Hamka
(*) Corresponding Author

Abstract


Self esteem dapat terpengaruh dari beberapa hal, salah satunya social support. Tujuan penelitian ini menilik pengaruh dari social support terhadap self esteem peserta didik kelas XI atau lebih tepatnya usia remaja. Metode penelitian yang digunakan yaitu kuantitatif dengan teknik pengumpulan data melalui angket. Sebanyak 65 peserta didik kelas XI SMA Negeri 3 Cibinong tahun ajaran 2022/2023 menjadi sampel penelitian dari 433 populasi kelas XI. Pengambilan sampel dilakukan melalui teknik proportional random sampling, sedangkan teknik pengumpulan data dilakukan dengan cara menyebarkan kuesioner. Teknik pengujian instrument dilakukan melalui uji validitas dan reliabilitas menggunakan 35 peserta didik di luar subjek penelitian dengan kriteria yang sama. Uji normalitas dan uji linearitas data dilakukan sebagai persyaratan analisis, sebelum data dianalisis untuk pengujian hipotesis. Adapun kesimpulan dari hasil penelitian ini yaitu Social support berpengaruh pada self esteem peserta didik kelas XI di SMA Negeri 3 Cibinong. Hal ini dibuktikan dengan hasil hipotes signifikan antara social support terhadap self esteem peserta didik kelas XI SMA Negeri 3 Cibinong.


Keywords


Self Esteem; Social Support; Peserta Didik

Full Text:

PDF (Indonesian)

References


Abdullah, A., Herlina, H., & Baihaqi, M. (2021). Harga Diri, Dukungan Sosial, Dan Penerimaan Diri Pada Orang Tua Yang Memiliki Anak Turnanetra. Jurnal Psikologi, 14(1), 102-112.

Afifah, R. (2020). Pengaruh Dukungan Sosial Terhadap Self-Esteem Pada Mahasiswa. Unpublished Thesis. Jakarta: Universitas Negeri Jakarta.

Cynda, A. L. (2018, April 19). Indonesia Clozette. Retrieved from Beauty: https://www.clozette.co.id/article/page/tingkatkan-rasa-percaya-diri-dalam-dove-self-esteem-project-1246

Hendrani, E. (2022). Komitmen Bersama Lindungi Anak Dari Radikalisme Dan Terorisme. Siaran Pers (pp. B-076). Jakarta: Kementerian Pemberdayaan Perempuan Dan Perlindungan Anak Republik Indonesia.

Inggit, A., & Husnul, K. (2021). Pengaruh Dukungan Sosial Keluarga Terhadap Harga Diri Perempuan Korban Kekerasan Dalam Pacaran. Unpublished Thesis. Malang: Universitas Merdeka Malang.

Meianisa, K., & Rositawati, S. (2022). Pengaruh Social Support Terhadap Loneliness pada Mahasiswa Rantau di Kota Bandung. Bandung Conference Series: Psychology Science, 3(1), 640-646.

Pratiwi, K. (2022). Pengaruh Self-Efficacy, Motivasi dan Social Support Terhadap Burnout Akademik Pada Mahasiswa Dalam Perkuliahan Online di Masa Pandemi COVID-19. Unpublished Thesis. Jakarta: STIE Jakarta.

Rovika, H. (2021). Hubungan Dukungan Sosial dengan Penyesuaian Diri Dalam Menjalankan Metode Pembelajaran Daring/Online di Masa Pandemi COVID-19 Pada Mahasiswa Baru UIN AR-RANIRY Banda Aceh Asal Simeulue. Unpublished Thesis. Banda Aceh: Universitas Islam Negeri Ar-Raniry.

Salsabila, D., Faza, A., Aziz, A., & Rauf, S. (2022). Perbedaan Self-Esteem antara Mahasiswa Perguruan Tinggi Negeri dengan Perguruan Tinggi Swasta. JoPS: Journal of Psychological Students, 1(1), 45-46.

Susilaningrum, H., & Wijono, S. (2023). Dukungan Sosial Dengan Work Life Balance Pada Pekerja Wanita Yang Telah Menikah Di PT. X Yogyakarta. JIP: Jurnal Inovasi Penelitian, 3(8), 7297-7306.




DOI: http://dx.doi.org/10.30998/rdje.v9i2.18013

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Google Maps

Publisher :

Universitas Indraprasta PGRI

Pusat Kajian Ilmu Ekonomi (PUSKANOMI)
Adress : Kampus B | Jl. Raya Tengah No.80, RT.6/RW.1, Gedong, Kec. Ps. Rebo, Kota Jakarta Timur, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 13760
Work Hours : 09.00 AM – 09.00 PM



RDJE Stats

Visitors RDJE (Research and Development Journal of Education) Since March 15'Th 2020
Flag Counter


Lisensi Creative Commons
RDJE (Research and Development Journal of Education) - is licensed under a Creative Commons - Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International (CC BY-NC-SA 4.0).