Perspektif Baru Manajemen Berbasis Sekolah Menuju Pendidikan Berkualitas

Mulyati , Mulyati(1*)

(1) PDII LIPI
(*) Corresponding Author

Abstract


Penelitian ini bertujuan menjelaskan dan menelaah secara kritis dan mendalam tentang perspektif baru pengelolaan pendidikan berbasis sekolah dan aspek-aspek yang sangat inheren dengan manajemen dan pengeloaan sekolah. Pneelitian ini merupakan penelitian kualitatif, di mana data diperoleh melalui pengamtan dan penelusuran langsung ke objek kajian. Untuk menjamin kevaliditasan informasi atau data, peneliti melakukan member check dengan cara meminta rekan sejawat untuk membaca secara seksama tentang kesesuain data dengan situasi riil yang terjadi  dan berkembang di lapangan. Selanjutnya data atau informasi dianalisis dengan cara mengonfirmasikan dengan teori-teori mutahir untuk menjelaskan dan mengeritik sebelum pada akhirnya menarik simpulan. Pelaksanaan manajemen berbasis sekolah perlu dilaksanakan sesuai dengan konsep yang benar-benar memerhatikan semua aspek yang mencakup penyusunan program kerja sekolah, pengelolaan, dan pemanfaatan dana dalam pembiayaan pendidikan, pemanfataan sarana prasarana dalam menunjang penyelenggaraan pendidikan, dan hubungan sekolah dan masyarakat dilakukan secara sinergis. Sistem manajemen yang melibatkan berbagai unsur baik


tenaga pendidik maupun tenaga kependidikan menjadi sebuah keniscayaan untuk


membangun sinergitas yang seimbang dalam rangka mempercepat (acceleration) ketercapaian tujuan  pendidikan, terutama berkaitan dengan visi dan misi sekolah khususnya maupun tujuan pendidikan secara umum agar mampu bersaing dengan pendidikan di negara-negara ASEAN maupun di negara-negara lain di masa mendatang. 


Full Text:

Tidak berjudul PDF


DOI: http://dx.doi.org/10.30998/fjik.v4i2.1743

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2017 Mulyati , Mulyati

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.

  Publisher:
Universitas Indraprasta PGRI

Address: Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat (LPPM) Jl. Nangka No. 58 C (TB. Simatupang), Kel. Tanjung Barat, Kec. Jagakarsa, Jakarta Selatan 12530, Jakarta, Indonesia. 
Phone: +62 (021) 7818718 – 78835283 | Close in sunday and public holidays in Indonesia
Work Hours: 09.00 AM – 08.00 PM
Best hours to visit: From 9 am to 11 am or after 3 pm. The busiest times are between 11 am and 3 pm. 


  Creative Commons License
Faktor : Jurnal Ilmiah Kependidikan is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.