KOMUNIKASI INTERNAL DAN PENGARUHNYA TERHADAP PRODUKTIVITAS KERJA KARYAWAN

Heppy Atma Pratiwi(1*)

(1) Pusat Penelitian Bidang Bahasa dan Seni Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat Universitas Indraprasta PGRI
(*) Corresponding Author

Abstract


Komunikasi dalam sebuah organisasi, biasanya terjadi dalam dua kontek, yaitu komunikasi yang terjadi di dalam perusahaan (internal communication) dan komunikasi yang terjadi di luar perusahaan (external communication). Di dalam komunikasi internal, baik secara vertikal, horizontal, maupun diagonal sering terjadi kesulitan yang menyebabkan terjadinya ketidaklancaran komunikasi. Kesulitan ini terjadi dikarenakan adanya kesalahpahaman, kurangnya keterbukaan, adanya tekanan-tekanan yang dirasakan oleh para karyawan yang menyebabkan komunikasi dua arah (two way communications) menjadi terhambat dan dirasakan tidak harmonis. Ketidakharmonisan komunikasi ini, dapat menimbulkan terjadinya hubungan kerja yang kurang baik, dan apabila hal ini dibiarkan akan menimbulkan implikasi yang kurang baik terhadap gairah kerja, motivasi kerja, konsentrasi kerja, dan pada akhirnya akan membawa dampak negatif terhadap produktivitas kerjanya. Dalam hal ini komunikasi mutlak memegang peranan yang penting dalam suatu perusahaan. Tanpa komunikasi yang harmonis dan efektif, perusahaan tidak akan dapat mencapai tujuan perusahaan yang telah ditetapkan. Komunikasi yang efektif, memungkinkan terciptanya hubungan kerja yang harmonis antara sesama anggota perusahaan, sehingga kerjasama yang erat didukung dengan rasa pengertian dan keterbukaan akan meningkatkan gairah kerja dan motivasi kerja yang tinggi, dan pada akhirnya produktivitasnya pun diharapkan akan meningkat. Kata kunci : komunikasi internal, produktivitas kerja, dan karyawan

Full Text:

PDF

References


Abdurachman, Oemi. 1971. Public Relations. Bandung: Alumni.

Arni, Muhammad. 2002. Komunikasi Organisasi. Jakarta: Bumi Aksara.

Effendy, Onong Uchjana. 1985. Ilmu Komunikasi Teori dan Praktek. Bandung: PT Remaja Rosdakarya.

-------------------------------. 1993. Human Relations and Public Relations. Bandung: CV Mandar Maju.

Gaspersz, Vincent. 2003. Metode Analisis Untuk Peningkatan Kualitas. Jakarta: PT Gramedia Pustaka Utama.

Gie, The Liang. 1968. Pertumbuhan Pemerintahan Daerah di Negera Republik Indonesia, Jilid I. Jakarta: Gunung Agung.

Hasibuan, SP. Malayu. 2005. Organisasi dan Motivasi : Dasar Peningkatan Produktivitas. Jakarta : Bumi Aksara.

Jefkins, Frank. 1992. Public Relations (terjemahan). Jakarta: Erlangga.

Komaruddin. 1983. Ensiklopedia Manajemen. Bandung : Alumni.

Musanef. 1986. Manajemen Kepegawaian di Indonesia. Jakarta: Gunung Agung.

Ravianto, J. 1995. Manajemen Personalia dan Sumber Daya Manusia. Yogyakarta: BFEE UGM.

Ruslan, Rosady. 1998. Manajemen Humas dan Manajemen Komunikasi. Jakarta: PT Raja Grafindo Persada.

Saydam, Gouzali. 1997. Kamus Istilah Kepegawaian. Jakarta: Pustaka Sinar Harapan.

Sinungan, Muchdarsyah. 2003. Produktivitas, Apa dan Bagaimana. Jakarta: Bumi Aksara.




DOI: http://dx.doi.org/10.30998/deiksis.v2i02.395

Article Metrics

Metrics Loading ...

Metrics powered by PLOS ALM

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2021 Heppy Atma Pratiwi

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.

  Publisher:
Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat Universitas Indraprasta PGRI

Address: Jl. Nangka No. 58 C (TB. Simatupang), Kel. Tanjung Barat, Kec. Jagakarsa, Jakarta Selatan 12530, Jakarta, Indonesia. 
Phone: +62 (021) 7818718 – 78835283 | Close in sunday and public holidays in Indonesia
Work Hours: 09.00 AM – 08.00 PM
Best hours to visit: From 9 am to 11 am or after 3 pm. The busiest times are between 11 am and 3 pm. 


  Creative Commons License
Deiksis is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.