Pengaruh Media Pembelajaran dan Motivasi Berprestasi terhadap Keterampilan Membaca Puisi Bahasa Indonesia
(1) Universitas Indraprasta PGRI
(*) Corresponding Author
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tentang Pengaruh Media Pembelajaran dan Motivasi Berprestasi Terhadap Keterampilan Membaca Puisi Bahasa Indonesia Siswa di Sekolah Menengah Pertama (SMP) Negeri Jakarta Pusat. Metode pengumpulan data dalam penelitian ini adalah menggunakan metode eksperimen dengan teknik Sampling acak sederhana proporsional. Untuk mendapatkan data penelitian, penulis menggunakan instrument penelitian atau alat pengumpul data berupa angket dan tes secara lansung. Pengolahan data dilakukan dengan pemberian skoring pada angket berdasarkan skala Likert, sedangkan metode penelitian menggunakan metode deskriptif kuantitatif, bertujuan untuk mendeskripsikan atau menjelaskan pengujian suatu teori yang diukur dengan bilangan-bilangan dan dianalisis dengan prosedur statistik. Penelitian ini merupakan penelitian yang terdiri dari dua faktor bebas, yaitu faktor media pembelajaran (A) dan motivasi berprestasi (B) Masing-masing faktor terdiri dari sub faktor yang disebut level. Untuk media pembelajaran (A) ada dua, yaitu media pembelajaran audiovisual (A1) dan media pembelajaran konvensional (A2) Faktor kedua adalah motivasi berprestasi (B) dengan dua level, yaitu: tinggi (B1) dan rendah (B2) Kesimpulan dari penelitian ini adalah bahwa : 1) Terdapat pengaruh yang signifikan media pembelajaran terhadap keterampilan membaca puisi bahasa Indonesia siswa SMP Negeri di Kota Jakarta Pusat. Hal ini dibuktikan dengan perolehan Sig. = 0,000 < 0,05 dan Fh = 18,033. 2) Terdapat pengaruh yang signifikan motivasi berprestasi terhadap kemampuan membaca puisi bahasa Indonesia siswa SMP Negeri di Kota Jakarta Pusat. Hal ini dibuktikan dengan perolehan Sig. = 0,000 < 0,05 dan Fh = 44,531. 3) Terdapat pengaruh interaksi yang signifikan media pembelajaran dan motivasi berprestasi terhadap kemampuan membaca puisi bahasa Indonesia siswa SMP Negeri di Kota Jakarta Pusat. Hal ini dibuktikan dengan perolehan Sig. = 0,023 < 0,05 dan Fh = 5,475.
Kata Kunci: Media Pembelajaran, Motivasi Berprestasi, Kemampuan Membaca Puisi Bahasa Indonesia
Full Text:
PDF (Indonesian)References
Arikunto, S. (2006). Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktik. Jakarta: Rineka Cipta
Arsyad, A. (2014). Media Pembelajaran. Cet-4. Jakarta: Raja Grafindo Persada.
Djamarah., & Bahri, S. (2002). Psikologi Belajar. Jakarta: Rineka Cipta
Haling, A. (2007). Perencanaan Pembelajaran. Makassar: Badan penerbit UNM
Suryabrata, S. (2013). Psikologi Pendidikan. Jakarta: PT. Raja Grafindo Persada
DOI: http://dx.doi.org/10.30998/diskursus.v2i03.6702
Refbacks
- There are currently no refbacks.
Pascasarjana Universitas Indraprasta PGRI Address: Kampus A Building 2, 3rd Floor | Jl. Nangka No. 58 C (TB. Simatupang), Kel. Tanjung Barat, Kec. Jagakarsa, Jakarta Selatan 12530, Jakarta, Indonesia. |
|
|