STUDY ETNOGRAFI; MENGKAJI PENDIDIKAN KARAKTER DALAM BUDAYA “MESANTREN” DI SMPN 2 KABUPATEN TANGERANG

Endang Iryani(1*)

(1) (Sinta Id: 6009591) Universitas Mohammad Husni Thamrin
(*) Corresponding Author

Abstract


Budaya “mesantren” sambil sekolah di Kabupaten Tangerang merupakan budaya warisan yang turun temurun diberikan kepada generasi penerus masyarakat Kabupaten Tangerang. Banyaknya pesantren modern yang berdiri saat ini, tidak merubah pendirian masyarakat Kabupaten Tangerang untuk memilih pesantren salafi yang masih dipercayai akan kemurniaan ilmu agama yang mampu mendidik anak mereka menjadi orang alim. Tujuan penelitian ini adalah mengetahui kearifan lokal “mesantren” terhadap Pendidikan karakter pancasila pada siswa di SMPN 2 Cisoka Kabupaten Tangerang. Metode penelitian yang digunakan adalah kualitatif dengan pendekatan etnografik, untuk memahami budaya mesantren berdasarkan sudut pandang masyarakat sekolah (siswa, guru) yang bersangkutan dengan cara melakukan observasi, wawancara, dan analisis hasil pembelajaran siswa di kelas. Subjek penelitian ini adalah siswa dan warga sekolah SMPN 2 Kabupaten Tangerang. Teknik Pengumpulan datanya adalah observasi, wawancara, dan analisis hasil belajar siswa. Analisis data dilakukan sejak, sebelum, selama, dan sesudah penelitian dengan teknik deskriptif kualitatif. Hasil dari penelitian ini menunjukan bahwa siwa yang bermukim dipesantren atau “mesantren” memiliki 6 karakter yang tumbuh dari hasil pembelajaran yang mereka jalani, yaitu sifat karakter Mandiri, Religius, disiplin, menghormati, bersahabat/komunikatif dan tanggung jawab. Sedangkan dalam prestasi belajar siswa yang “mesantren” ini bisa dikategorikan standar karena tidak pernah masuk dalam ranking kelas 5 besar. Keenam nilai karakter ini tertanam dan terbentuk pada siswa “mesantren” ini sebagian besar dari lingkungan hidup pesantren. Sebab, pembelajaran yang paling lama mereka dapatkan dari 24 jam adalah dari lingkungan pondok pesantren. Implikasi dari penelitian ini bahwa lingkungan pesantren memiliki pengaruh yang sangat besar pada siswa dalam pembentukan sikap, karakter dan pertumbuhan jiwa mereka. Keterbatasan penelitian bahwa penelitian ini hanya dilakukan pada satu level sekolah yakni SMP dan satu kecamatan saja yaitu kecamatan Cisoka.


Keywords


Pendidikan Karakter; Etnografi; Pondok Pesantren

Full Text:

PDF (Indonesian)

References


Abdullah, D. (2021). Pola Pendidikan Pesantren Dalam Membentuk Karakter Santri.

Awhinarto, A., & Suyadi, S. (2020). Otak karakter dalam pendidikan Islam: Analisis kritis pendidikan karakter islam berbasis neurosains. Jurnal Pendidikan Karakter, 11(1).

Faiz, A., & Soleh, B. (2021). Implementasi pendidikan karakter berbasis kearifan lokal. JINoP (Jurnal Inovasi Pembelajaran), 7(1), 68-77.

Hasanah, A. (2017). Pengembangan pendidikan karakter berbasis kearifan lokal pada masyarakat minoritas (Studi atas kearifan lokal masyarakat adat suku Baduy Banten). Analisis: Jurnal Studi Keislaman, 12(1), 209-228.

Iryani, E. (2019). Karakteristik & Pola Pendidikan Pondok Pesantren. LPPM Universitasn Mh Thamrin.

Istiawati, N. F. (2016). Pendidikan karakter Berbasis Nilai-nilai Kearifan lokal Adat AMMATOA dalam menumbuhkan karakter konservasi. Cendekia: Jurnal Pendidikan Dan Pembelajaran, 10(1), 1-18.

Iswatiningsih, D. (2019). Penguatan pendidikan karakter berbasis nilai-nilai kearifan lokal di sekolah. Satwika: Kajian Ilmu Budaya Dan Perubahan Sosial, 3(2), 155-164.

Judiani, S. (2010). Implementasi pendidikan karakter di sekolah dasar melalui penguatan pelaksanaan kurikulum. Jurnal pendidikan dan kebudayaan, 16(9), 280-289.

Lestari, I. N. (2022). Pendidikan Karakter Melalui Tradisi Ngebuyu Sebagai Kearifan Lokal Masyarakat Lampung Pesisir. Pendidikan Sejarah Dan Riset Sosial Humaniora, 5(1).

Maunah, B. (2016). Implementasi Pendidikan Karakter Dalam Pembentukan Kepribadian Holistik Siswa. Jurnal Pendidikan Karakter, 1, 90–101. https://doi.org/10.21831/jpk.v0i1.8615

Mony, W., Hidayah, N., & Wahyuni, F. (2022). Penerapan Konseling Berbasis Budaya Minangkabau di Provinsi Sumatera Barat. Jurnal Ilmiah Bimbingan Konseling Undiksha, 13(3).

Nasional, K. P. (2010). Pengembangan Pendidikan Budaya dan Karakter Bangasa; Pedoman Sekolah. Badan Penelitian dan Pengembangan Pusat Kurikulum.

Rahmatih, A. N., Maulyda, M. A., & Syazali, M. (2020). Refleksi Nilai Kearifan Lokal (Local Wisdom) dalam Pembelajaran Sains Sekolah Dasar: Literature Review. Jurnal Pijar Mipa, 15(2), 151–156. https://doi.org/10.29303/jpm.v15i2.1663

Rangkuti, S. S. (2019). Patriarki Dalam Perspektif Pesantren. Jurnal Madaniyah, 9(1), 100–116. https://www.journal.stitpemalang.ac.id/index.php/madaniyah/article/view/117/100

Safitri, R., & Azizah, N. (2021). Nilai Purnama Seruling Penataran Sebagai Representasi Pendidikan Karakter di Era Globalisasi. 3(1), 1–22.

Saihu, S. (2019). Pendidikan Karakter Berbasis Kearifan Lokal (Studi Di Jembrana Bali). Edukasi Islami: Jurnal Pendidikan Islam, 8(01), 69. https://doi.org/10.30868/ei.v8i01.364

Sukadari, S., Suyata, S., & Kuntoro, S. A. (2019). Penelitian Etnografi Tentang Budaya Sekolah Dalam Pendidikan Karakter Di Sekolah Dasar. Jurnal Pembangunan Pendidikan: Fondasi Dan Aplikasi, 3(1), 58–68. https://doi.org/10.21831/jppfa.v3i1.7812

Suryadi, S. (2022). Penerapan pendidikan karakter dan nilai religius siswa melalui seni budaya Debus Banten. Jurnal Pembangunan Pendidikan: Fondasi Dan Aplikasi, 10(1), 1–8. https://doi.org/10.21831/jppfa.v10i1.48366

Suryawan, I. P. P., Sutajaya, I. M., & Suja, I. W. (2022). Tri Hita Karana sebagai Kearifan Lokal dalam Pengembangan Pendidikan Karakter. Jurnal Pendidikan Multikultural Indonesia, 5(2), 50-65.

Sutyitno, I. (2012). Pengembangan Pendidikan Karakter Dan Budaya Bangsa Berwawasan Kearifan Lokal Imam. Jurnal Pendidikan Karakter, 2(1), 1–13. http://journal.uny.ac.id/index.php/jpka/article/view/1316/1094

Wahyuni, A. (2014). Pendidikan Karakter. In Paper Knowledge. Toward a Media History of Documents (Vol. 7, Issue 2). UMSIDA PRESS.

Zahrika, N. A., & Andaryani, E. T. (2023). Kurikulum Berbasis Budaya untuk Sekolah Dasar : Menyelaraskan Pendidikan dengan Identitas Lokal. Pedagogika: Jurnal Ilmu-Ilmu Kependidikan, 3(2), 163–169.




DOI: http://dx.doi.org/10.30998/rdje.v10i2.22521

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Google Maps

Publisher :

Universitas Indraprasta PGRI

Pusat Kajian Ilmu Ekonomi (PUSKANOMI)
Adress : Kampus B | Jl. Raya Tengah No.80, RT.6/RW.1, Gedong, Kec. Ps. Rebo, Kota Jakarta Timur, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 13760
Work Hours : 09.00 AM – 09.00 PM



RDJE Stats

Visitors RDJE (Research and Development Journal of Education) Since March 15'Th 2020
Flag Counter


Lisensi Creative Commons
RDJE (Research and Development Journal of Education) - is licensed under a Creative Commons - Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International (CC BY-NC-SA 4.0).