Pelatihan Bahasa Verbal yang Baik Menjalin Networking Berkualitas

Masayu Endang Apriyanti(1*), Ana Widyastuti(2)

(1) Universitas Indraprasta PGRI
(2) Universitas Indraprasta PGRI
(*) Corresponding Author

Abstract


Kegiatan pengabdian masyarakat kali ini bertujuan memberi pemahaman tentang pentingnya penggunaan bahasa verbal yang baik dalam beraktivitas, agar tercipta networking berkualitas dalam jangka waktu panjang, dengan penggunaan bahasa verbal yang senantiasa baik dan indah, maka akan tercipta jalinan interaksi harmonis, bahkan seiring perjalanan waktu relasi dapat terus bertambah luas. Namun, kenyataan yang masih kita rasakan adalah dalam keseharian, tidak setiap orang mampu melaksanakan penggunaan bahasa verbal yang baik jika tidak dibiasakan sejak dini, Apalagi bagi masyarakat yang kurang berkesempatan mengenyam pendidikan yang layak, pasti akan mengalami hambatan dalam menggunakan bahasa verbal yang baik dan tepat di setiap aktivitasnya.  Sejatinya, penggunaan bahasa verbal yang baik sangat penting tentunya tanpa membedakan status lawan bicara, karena sesungguhnya setiap kebaikan akan kembali pada diri sendiri, jadi, selama kita berbahasa verbal yang baik, maka kesan dan  hubungan yang tercipta akan berkualitas dengan banyak orang dari kalangan luas dan lokasi tidak terbatas. Semakin baik bahasa verbal seseorang, semakin berkualitas networking yang dimilikinya. Artikel ini dibuat dari hasil pelaksanaan pengabdian kepada masyarakat yang kami lakukan awal bulan Maret 2020 kepada guru-guru bertempat di TK. As saadah, Limo, Depok. Abdimas ini memberikan dampak baik bagi guru dalam meningkatkan penggunaan bahasa verbal yang baik secara efektif sehingga tercipta networking berkualitas.


Keywords


Bahasa Verbal; Networking; Berkualitas.

Full Text:

PDF

References


Almira. R. (2015). 7 Keuntungan Membangun Networking Untuk Anak Muda,. kompasiana.com.

Charney Cy, & Sindoro, A. (1998). The Instant Manager, Rahasia Menjadi Manajer yang handal (TIM (ed.); 1 ed.). Interaksara Batam.

Content Mindset News. (2020). 10 Kesalahan networking yang perlu anda stop dari sekarang. elitemarketer.id.

Inah, E. N. (2015). Peran komunikasi dalam interaksi guru dan siswa. Al-Ta’dib IAIN, 8(2), 150–167.

Kurniati D. P. Y. (2017). Modul komunikasi verbal dan non verbal, Modul komunikasi verbal dan non verbal. simdos.unud.ac.id.

Margaretha F. (2018). 3 Jurus Sukses Bangun Jaringan untuk Introvert. Liputan6.com.

Nisawatun Ulmi. (2017). Komunikasi verbal dan non verbal dalam proses takhfidz Alquran.

Rasyad F.A.R. (2019). Hubungan Antara Karyawan. kompasiana.com.

Redaksi.gurupendidikan. (2020). Pengertian Kualitas-pelayanan, unsur, produk para ahli. Gurupendidikan.co.id.

Redaksi.kolomsatu. (2020). 6 cara membangun networking untuk penunjang kesuksesan bisnis. kolomsatu.com.

Sari F.M. (2019). Generasi Milenial Ketahui Kiat Membangun Jaringan yang Baik. Liputan6.com.

Saroh S. (2016). Apa itu komunikasi verbal,. kompasiana.

Syahid, S., & Apriyanti, M. E. (2019). Lingkungan Kerja dan Motivasi Pengaruhnya Terhadap Minat Berwirausaha. Sosio e-kons, 11(1).

Syahputra A. (2014). Analisis Pengaruh Kualitas Pelayanan Terhadap Kepuasan Pelanggan Pada Penginapan Kurnia Pasir Pengaraian. media.nelliti.com.

Triwardhani, I. J., Trigartanti, W., Rachmawati, I., & Putra, R. P. (2020). Strategi guru dalam membangun komunikasi dengan orang tua siswa di sekolah. Kajian Komunikasi Unpad, 8(1). https://doi.org/https://doi.org/10.24198/jkk.v8i1.23620

Wahyono I.T. (2010). Kualitas Kehidupan Kerja dan Produktivitas. www.slideshare.net.

Wulan L. (2015). Pentingnya Networking. kompasiana.com.




DOI: http://dx.doi.org/10.30998/jurnalpkm.v6i2.9181

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


___________________________________________________________

Editorial Office:
Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat
Universitas Indraprasta PGRI

Campus A : Jl. Nangka No. 58 C (TB. Simatupang), Kel. Tanjung Barat, Kec. Jagakarsa, Jakarta Selatan 12530 Telp. (021) 7818718 – 78835283 Fax. (021) 29121071

View My Stats

Creative Commons License
Jurnal PkM (Pengabdian kepada Masyarakat) is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License.