Analisis Terapi Lintah (Hirudotherapy) di Rumah Sehat Klasik Bekasi Utara

Syafira Soraya Firasora(1*), Tantry Agnhitya Sari(2), Shafa Noer(3)

(1) Indraprasta PGRI University
(2) Universitas Indraptasta PGRI
(3) Universitas Indraprasta PGRI
(*) Corresponding Author

Abstract


Masyarakat Indonesia yang tingkat kemajemukannya tinggi dengan beragam kultur budaya, membawa pengaruh terhadap beragamnya metode pengobatan. Salah satu pengobatan tradisional yang ada saat ini yaitu pengobatan tradisional dengan menggunakan media lintah sebagai penyembuh penyakitnya. Sejak dahulu hingga kini, pemanfaatan lintah medis (Hirudo medicinalis) sebagai pengobatan atau dikenal dengan terapi lintah, menjadi perhatian masyarakat. Terapi lintah sudah mulai banyak diaplikasikan di Indonesia saat ini. Bahkan, tidak sedikit masyarakat yang mengandalkan terapi lintah secara rutin sebagai tindakan preventif atau merawat kesehatan. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis metode pengobatan terapi lintah di Rumah Sehat Klasik Bekasi Utara. Penelitian ini dilakukan dari bulan Maret 2019 hingga bulan Juli 2019. Metode pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan observasi, wawancara, dan dokumentasi (triangulasi). Penelitian ini menggunakan metode kualitatif deskriptif. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa metode pengobatan terapi lintah memiliki peluang kesembuhan yang tinggi untuk berbagai jenis indikasi penyakit terapi lintah. Hal ini dikarenakan lintah mengandung banyak zat yang penuh manfaat bagi tubuh manusia. Hasil analisis terapi lintah ini menunjukkan bahwa terapi lintah baik sebagai tindakan preventif dan pengobatan penyakit.


Keywords


Terapi lintah; Hirudotherapy; Lintah

Full Text:

PDF (Indonesian)

References


Abdullah, S., Dar, L. M., Rashid, A., & Tewari, A. (2012). Hirudotherapy/leech therapy: applications and indications in surgery. Archives of Clinical Experimental Surgery, 1(3), 172-180. https://doi.org/ 10.5455/aces.20120402072447.

Assegaf, S. H. (2011). Hubungan Tingkat Pengetahuan dengan Perilaku Minum Obat Antibiotik Golongan Sefalosporin pada Pasien Rawat Jalan Penyakit Infeksi Saluran Pernafasan Akut di Apotek. Skripsi. Universitas Muhammadiyah Malang.

Atmoko, T. (2011). Standar Operasional Prosedur (SOP) dan Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah. Universitas Padjajaran: Bandung.

Hayes, S. C. (2004). Acceptance and Commitment Therapy and The New Behavior Therapies: Mindfulness, Acceptance and Relationship. In Hayes, S. C., Follette, V. M., & Linehan, M. (Eds.) Mindfulness and Acceptance: Expanding the Cognitive Behavioral Tradition (pp. 1-29). Guilford: New York.

Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia No. 1076 Tahun 2003 tentang Penyelenggaraan Pengobatan Tradisional. 2003. Menkes: Jakarta.

Rahayu, D. A. (2012). Faktor-faktor yang Berhubungan dengan Pemilihan Pengobatan Tradisional di Wilayah Kerja Puskesmas Muara Siberut Kecamatan Siberut Selatan Kabupaten Kepulauan Mentawai Tahun 2012. Skripsi. Universitas Andalas.

Sarasi V. (2011). Terapi Lintah Teori dan Praktek. http://www.academia.edu/5258016/Terapi_Lintah_Teori_Dan_Praktek_Pengalaman_dan_penelitian_Dokter_praktisi_dan_ahli_biologi_Jerma n. Diakses tanggal 23 Januari 2021.

Taqiyyah I., & Anggraini, D. I. (2017). Terapi lintah sebagai alternatif pengobatan pada dermatitis atopik. Medula, 7(5), 171-176.

Umar, H. (2005). Study Kelayakan Bisnis. 3th Ed. Gramedia Pustaka Utama: Jakarta.




DOI: http://dx.doi.org/10.30998/edubiologia.v1i2.9308

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2021 EduBiologia: Biological Science and Education Journal

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License.

Publish by

Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat

Universitas Indraprasta PGRI

Editorial Office

Jl. Nangka No. 58 C Tanjung Barat Jagakarsa Jakarta Selatan

email: edu.biologia@unindra.ac.id atau edubiologiabsej@gmail.com

Garuda Ristekdikti

isjd drji pkp index

isjd Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License.


pkp index