Analisis Dan Implementasi Metode Earliest Due Date (EDD) Untuk Meminimalisir Keterlambatan Dalam Proses Penjadwalan Perbaikan Kendaraan

Nofita Rismawati(1*), Dedy Trisanto(2)

(1) -
(2) -
(*) Corresponding Author

Abstract


Abstrak. Penjadwalan layanan perbaikan kendaran yang dilakukan oleh sebagian besar perusahaan otomotif masih belum efektif dan masih menggunakan proses konvensional dengan melakukan perhitungan berdasarkan subjektif karyawan tanpa menggunakan suatu metode penjadwalan tertentu. Permasalahan yang terjadi pada sebagian besar perusahaan otomotif yaitu adanya keterlambatan dalam penyelesaian perbaikan kendaraan customer sehingga sering melewati batas waktu perjanjian penyelesaian kendaraan customer. Permasalahan keterlambatan tersebut terjadi karena belum menggunakan suatu metode penjadwalan tertentu sehingga belum adanya penentuan pekerjaan yang diprioritaskan. Untuk mengatasi masalah tersebut diperlukan suatu metode aturan prioritas yaitu dengan menggunakan metode Earliest Due Date (EDD). Metode ini menjalankan pekerjaan yang memiliki due date yang masih lama setelah pekerjaan dengan due date yang sudah mendekati perjanjian dengan customer. Data yang digunakan merupakan data dari salah satu perusahaan otomotif periode bulan Juni 2020 dengan parameter stall (tempat untuk kendaraan yang diperbaiki) yang digunakan untuk setiap harinya selalu konstan sebanyak 2 stall. Dari hasil perhitungan, menunjukkan bahwa Metode Earliest Due Date (EDD) membantu dalam mengurangi keterlambatan pekerjaan perbaikan kendaraan sehingga dapat meminimalisir kerterlambatan dalam proses penjadwalan perbaikan kendaraan.

 Kata Kunci: Penjadwalan, Customer, Earliest Due Date (EDD)

Abstract. The scheduling of vehicle repair services carried out by most automotive companies is still ineffective and still uses a conventional process by calculating based on employee subjective without using a specific scheduling method. The problem that occurs in most automotive companies is that there is a delay in completing customer vehicle repairs so that they often pass the deadline for the customer's vehicle settlement agreement. The problem of delays occurs because they have not used a specific scheduling method so that there is no prioritized job determination. To solve this problem, a priority rule method is needed, namely by using the Earliest Due Date (EDD) method. This method runs a job that has a due date that is still long after the job with a due date that is close to the agreement with the customer. The data used is data from one of the automotive companies for the period of June 2020 with the stall parameter (the place for the vehicle being repaired) which is used for every day is always constant as much as 2 stalls. From the calculation results, it shows that the Earliest Due Date (EDD) Method helps reduce delays in vehicle repair work so as to minimize delays in the vehicle repair scheduling process.

 

Key words: Scheduling, Customer, Earliest Due Date (EDD)


Full Text:

PDF (Indonesian)

References


B. A. Irvantoro, “PENERAPAN METODE ASAS PRIORITAS PADA PROSES PRODUKSI KOPERASI BATUR JAYA, KABUPATEN KLATEN, PROVINSI JAWA TENGAH,” Jul. 2016.

M. Irkham, “IMPLEMENTASI SISTEM PENJADWALAN PRODUKSI UNTUK ORDER ONLINE SERVICE ROTI MENGGUNAKAN METODE EDD (EARLIEST DUE DATE) DAN SPT (SHORTEST PROCESSING TIME)(Studi Kasus: Chanadia Bakery Semarang),” Jul. 2019.

G. Ramadhan, H. Bambang Setyawan, T. Soebijono, P. Studi, and J. Sistem Informasi STMIK STIKOM Surabaya Jl Raya Kedung Baruk, “Rancang Bangun Sistem Informasi Penjadwalan Produksi Menggunakan Aturan Prioritas pada Pt. IGLAS (Persero),” 2015.

R. Yasra, V. Methalina Afma, R. Kepulauan Batam, S. Pengajar Program Studi Teknik Industri, U. Riau Kepulauan Batam Jl Batu Aji Baru, and K. Riau, “PENJADWALAN PRODUKSI DENGAN MENGGUNAKAN METODE CAMPBELL, DUDEK & SMITH PADA MESIN LASER MARKING JENIS EVERTECH UNTUK MEMINIMALISASI MAKESPAN,” PROFESIENSI, vol. 1, no. 2, pp. 93–103, Dec. 2013.

M. Arifin and A. Rudyanto, “PERANCANGAN SISTEM INFORMASI PENJADWALAN PRODUKSI PAVING BLOCK PADA CV. EKO JOYO,” Jun. 2010.

T. I. Kusumawati, “TA : Rancang Bangun Aplikasi Penjadwalan Produksi pada CV. Aneka Karya Makmur,” 2016.




DOI: http://dx.doi.org/10.30998/faktorexacta.v13i3.7254

Refbacks

  • There are currently no refbacks.




Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License.

template doaj grammarly tools mendeley crossref SINTA sinta faktor exacta   Garuda Garuda Garuda Garuda Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License.

Flag Counter

site
stats View Faktor Exacta Stats


pkp index